Ilmu pengetahuan
Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2019
Pada Tanggal 28 Oktober 2019 Indonesia memperingati hari sumpah pemuda ke-91, tema sumpah pemuda kali ini adalah "Bersatu Kita Maju" , Peringatan sumpah pemuda murupakan tonggak kesadaran untuk bersatu dalam tanah air, bahasa, dan bangsa.
Sejarah Sumpah Pemuda
Yang dimaksud dengan "Sumpah Pemuda" adalah keputusan Kongres Pemuda Kedua yang diselenggarakan dua hari, 27-28 Oktober 1928 di Batavia (Jakarta). Keputusan ini menegaskan cita-cita akan ada "tanah air Indonesia", "bangsa Indonesia", dan "bahasa Indonesia". Keputusan ini juga diharapkan menjadi asas bagi setiap "perkumpulan kebangsaan Indonesia".
menurut dari beberapa sumber, peringatan Sumpah Pemuda ini diawali pada Kongres Pemuda I pada 30 April-2 Mei 1926. Akan tetapi, saat itu rasa persatuan dan kesatuan belum terasa. Kemudian Kongres Pemuda kembali diselenggarakan pada 1928. Kongres Pemuda II digelar pada 27-28 Oktober 2018.
Pada kongres tersebut, kepanitiaan Kongres Pemuda II dipimpin oleh Sugondo Djojopuspito dari PPPI (ketua), Djoko Marsaid dari Jong Java (wakil ketua), Mohammad Yamin dari Jong Sumatranen Bond (sekretaris) dan Amir Sjarifudin dari Jong Batak. Pada kongres ini pula terasa rasa persatuan dan nasionalisme.
Pada kongres itu pula menghasilkan keputusan para pemuda berikrar bertumpah darah satu, Tanah Indonesia, berbangsa satu, Bangsa Indonesia dan satu bahasa, Bahasa Indonesia.
Lagu Indonesia Raya pun diperdengarkan untuk pertama kalinya di kongres pemuda tersebut. Lagu ini dibawakan langsung oleh penciptanya WR Soepratman dengan menggunakan biola.
Perayaan Sumpah Pemuda Di pekanbaru
Meski ikrar sumpah pemuda sudah berusia hampir satu abad, tampaknya ikrar tersebut masih tetap berlaku hingga kini. Memegang persatuan dan kesatuan merupakan hal sangat penting bagi Indonesia. Generasi muda Indonesia pun diharapkan dapat terus memegang persatuan dan kesatuan tersebut.
Menurut Datuk Seri Syahril bahwa perbedaan bisa menyebabkan perpecahan. Tapi dalam pemikiran kebudayaan Melayu misalnya, perbedaan itu dilihat sebagai rahmat.
"Hanya dari sebuah pantun bisa menjadi sebuah ideologi yang terus diperjuangkan. Perbedaan dilihat sebagai kekuatan dan kesantunan dalam jiwa pemuda harus ditanamkan sejak dini," tegasnya.
Syamsuar mengatakan persatuan dan kesatuan bangsa harus dijaga. "Jangan terpancing dengan isu-isu hoaks dan memecah belah bangsa," tuturnya.
isi dari sumpah pemuda indonesia :
- Kami Putra dan Putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu, tanah air Indonesia.
- Kami Putra dan Putri Indonesia, mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia.
- Kami Putra dan Putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.
Makna dari isi Sumpah Pemuda Indonesia
- Makna Alenia pertama
Pada alinea pertama terkandung kalimat "Bertumpah darah yang satu, tanah Indonesia". Makna Sumpah Pemuda pada alinea pertama ini menggambarkan bahwa para pemuda dan pemudi Indonesia bersungguh-sungguh untuk memperjuangkan kemerdekaan hingga titik darah penghabisan.
- Makna Alenia Kedua
Di alinea atau butir kedua terdapat kalimat "Berbangsa yang satu, bangsa Indonesia". Nah makna Sumpah Pemuda alinea kedua ini menggambarkan walaupun kita berasal dari suku yang berbeda-beda, namun pemuda pemudi hanya mengakui satu bangsa yaitu Indonesia. Alinea ini menegaskan adanya rasa persatuan dan toleransi yang kokoh.
- Makna Alenia Ketiga
Dalam alinea atau butir ketiga terkandung kalimat "Menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia". Kalimat ini menegaskan bahwa bahasa Indonesia merupakan bahasa persatuan yang menjadi identitas bangsa dan harus dijunjung tinggi.
Sebagai pemuda pemudi indonesia yang hidup di generasi sekarang, tentunya ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk merealisasikan makna Sumpah Pemuda.
Contoh mengikuti upacara bendera untuk mengenang perjuangan pahlawan dan tidak membeda-bedakan latar belakang teman dari suku berbeda-beda.
Cara merayakan sumpah pemuda di betabisnis
Cara merayakan sumpah pemuda di betabisnis
"Harapan saya untuk sumpah pemuda kali ini agar pemuda indonesia dapat lebih bersatu lebih banyak belajar, lebih bersosialisasi, agar pemuda indonesia dapat lebih memajukan indonesia kedepannya"
"Saya dari Tempat PKL Jurusan TKJ dipekanbaru dan saya pribadi Mengucapkan Salamat hari sumpah Pemuda Yang ke-91"
Baca juga : Magang SMK Jurusan TKJ Pekanbaru
Post a Comment
0 Comments